Hermanus Hartono
Borneo Tribune, Sekadau
Menyikapi makna peringatan Hari Ulang Tahun (Hut) Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Barat Ke - 54 tahun 2011 yang baru saja berlangsung sepekan yang lalu, Bupati Sekadau Simon Petrus mengatakan dari pendekatan kesejahteraan, paling tidak pemda harus sudah bisa menunjukan kepada masyarakat capaian pembangunan daerah yang sudah tidak tergantungan lagi kepada pemerintah pusat seperti pelayanan PDAM, produktifitas beras, daging serta kebutuhan ikan dan sayur mayor. Kecuali masalah Sumber Daya Manusia (SDM) dan infra struktur seperti jalan/jembatan, penerangan (listrik, red) disebutkan masih bergantung kepada pemerintah pusat sementara isolasi daerah di kalimantan barat termasuk daerah perbatasan baru dilaksanakan secara bertahap seperti pembangunan jalan trans kalimantan dan pembangunan jalan pada jalur perbatasan Malaysia.
Lebih jauh dikatakan Bupati Simon kehadiran pihak ketiga yang telah menanamkan investasinya dibidang perkebunan sawit dirasakan sudah membantu membuka isolasi kecamatan, desa dan dusun dengan pembangunan jalan yang mencapai ribuan kilo meter.
Menurut orang nomor satu di Bumi Lawang Kuari ini, kini waktunya bagi kalimantan barat mengevaluasi regulasi tentang perbatasan, pembangunan industri hilir cpo, pemb transportasi kereta api sebagai alternatip transportasi roda empat, program pengerokan sungai kapuas sebagai sarana angkutan alam bagi masyarakat di lima kabupaten secara khusus yang berada di wilayah timur kalimantan barat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar