Kasih Itu

Sabar, Murah Hati, Tidak Cemburu, Tidak Memegahkan Diri, Tidak Sombong, Tidak Melakukan Yang Tidak Sopan, Tidak Mencari Keuntungan Diri Sendiri, Tidak Menyimpan Kesalahan Orang Lain, Tidak Bersukacita Karena Ketidakadilan, Menutupi Segala Sesuatu, Percaya Segala Sesuatu, Mengharapkan Segala Sesuatu, Sabar Menanggung Segala Sesuatu.

Minggu, 23 Mei 2010

Gubernur Kalbar Tatap Muka Dengan Siswa SMP Berprestasi Asal Sekadau


Hermanus Hartono
Borneo Tribune, Sekadau
Gubernur Kalbar Cornelis bertatap muka lanbgsung dengan siswa-siswi SMP yang meraih nilai 10 untuk bidang studi matematika pada pelaksanaan Ujian NAsional 2010 tahun ini. Kabupaten Sekadau terbilang maju pesat didalam dunia pendidikan. Hasil ujian tingkat SMP sungguh luar biasa. Bidang study matematika ditembus seorang siswa tanpa kesalahan atau meraih nilai 10 pada Ujian Nasional belum lama ini.

“Prestasi yang diukir pelajar SMP untuk perseorangan pada mata pelajaran matematika jatuh pada Depin dan Nining Nurzini dengan nilai 10. Jumlah SMP yang mengikuti UN sebanyak 51 sekolah. 2.518 orang yang lulus, sementara 192 orang yang tidak lulus,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sekadau, Drs Djemain Burhan MM ketika ditemui pada sesi foto bersama siswa berprestasi bersama Gubernur Kalbar Cornelis.

Djemain mengatakan, terdapat presentase kenaikan nilai sebesar 5,25 persen dari tahun pelajaran 2008/2009 yang lalu. Sementara pada tahun lalu perolehan presentase kelulusan 87,50 persen. Kalau untuk tahun ini sebanyak 92,73 persen dan prestasi ini wajib dipertahankan oleh seluruh lapisan masyarakat.

“Perolehan nilai tertinggi pada bahasa Indonesia 9,80, bahasa inggris 9,80, matematika 10,00 dan IPA 9,50. Kalau untuk nilai terendah bahasa Indonesia 2,40, bahasa inggris 2,20, matematika 1,75 dan IPA yang terendah 2,25. kalau nilai perseorangan rata-rata tertinggi jatuh pada Sandy Juniarto siswa SMPN I Sekadau Hilir dengan nilai 35,95,” paparnya.

Djemain melanjutkan, sementara itu untuk bidang study matematika SMPN 4 Sekadau Hulu dengan nilai 8,61. untuk SMP PGRI Padak memegang mata pelajaran IPA dengan nilai 8,04. Kalau untuk SMA atau setingkat, Andereas Agassy siswa SMAN I Sekadau dengan jumlah nilai 50,15, pada IPS dipegang Firman Sudrajad siswa SMAN I Sekadau dengan nilai 51,50. untuk SMK jatuh pada Galih Fadly dengan nilai 39,19 dari SMKN I Sekadau Hilir, kalau Riny Aulia Laksmi Inta siswa SMK Amaliyah Sekadau program akuntansi menembus nilai 41,45. SPP Pertanian Sekadau jatuh pada Valentinus dengan nilai 37,33 pada program pertanian,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Template by : Andreas aan kasiangan.blogspot.com